Pertanyaan dan Jawaban Teori Akuntansi

Soal Qius dan MIDTEST
Mata Kuliah : Teori Akuntansi

1. Sebutkan perkembangan  perkembangan Teori Akuntansi dari masa ke masa yang anda ketahui !

Jawaban:
Karangan Sendiri


2. Teori pasar sekuritas efisien dapat memberikan prediksi bahwa harga-harga sekuritas yang merupakan hasil interaksi memiliki beberapa karakteristik menarik serta bisa mempengaruhi pergerakan harga sekuritas menuju harga keseimbangan yang baru sedangkan Abnormal return adalah Selisih antara tingkat keuntungan yang sebenarnya dengan tingkat keuntungan yang diharapkan.‭

Pertanyaan :
  • Bagaimana seorang investor dapat melakukan pengujian efisien pasar
  • Pada saat kapan abnormal return digunaka untuk suatu pengujian efisiensi pasar?
Jawaban:
  • Pengujian Efisien Pasar :
    • -Pengujian dilakukan utk menguji hipotesis pasar efisien (EMH)
    • Pengujian2 bentuk lemah ( seberapa kuat info masa lalu dpt memprediksi return masa depan
    • Pengujian2 bentuk setengah kuat ( seberapa cepat harga sekuritas merefleksikan info yg dipublikasikan
    • Pengujian2 bentuk kuat ( apakah investor mempunyai informasi privat yg tdk terefleksikan di harga sekuritas.
  • Pengujian Efisiensi Pasar dengan abnormal return : Abnormal return‭ ‬sering digunakan sebagai dasar pengujian efisiensi pasar.‭ ‬Pasar dikatakan efisien jika tidak satu pun pelaku pasar yang menikmati‭ ‬abnormal return‭ ‬dalam jangka waktu yang cukup lama.‭ ‬Akan tetapi,‭ ‬abnormal return‭ ‬dapat digunakan untuk melakukan penilaian kinerja surat berharga.‭ ‬Pada dasarnya ada beberapa model untuk menghitung‭ ‬abnormal return,‭ ‬di antaranya‭ ‬market model/single index model‭ ‬dan‭ ‬capital asset pricing model


3. Kerangka konseptual yang diterapkan  satu negara dengan negara lain sangat unik atau berbeda-beda, hal ini disebabkan karena factor lingkungan dan kebutuhan tiap negara. Suwardjono mendefiniskan kerangka konseptual  sebagai dokumen resmi hasil perekayasaan sering disebut pula sebagai seperangkat prinsip umum (a set of broad principles), seperangkat doktrin (a body of doctrine) atau suatu struktur konsep-konsep yang terpadu atau saling berkaitan ( a structure or scheme of interrelated ideas)

Pertanyaan :
  • Sebutkan konsep- konsep penting dalam suatu kerangka konseptual
  • Sebutkan karakteristik dari laporan keuangan dan jelaskan masing-masing pengertiannya
Jawaban:

Tiga istilah yang berbeda atau konsep penting pada suatu kerangka konseptual, yaitu:
  1. Prinsip akuntansi (Accounting Principles) , yaitu segala ideology, gagasan, asumsi, konsep, postulate,kaidah, prosedur, metode, dan tehnik akuntansi yang tersedia baik secara teoritis maupun praktis yang berfungsi pengetahuan.
  2. Standar akuntansi (Accounting Standards), yaitu konsep, prinsip, metode, teknik, dan lainnya yang sengaja dipilih atas dasar kerangka konseptual oleh badan penyusun standar untuk diberlakukannya dalam suatu lingkungan atau Negara yang dituangkan dalam bentuk dokumen resmi guna mencapai tujuan pelaporan keuangan Negara.
  3. Prinsip-prinsip berterima umum (PABU) (Generally accepted accounting principles) yaitu suatu kerangka pedoman yang terdiri atas standar akuntansi dan sumber-sumber lainnya yang didukung berlakunya secara resmi  (yuridis), teoritis, dan praktis.

Karakteristik dari laporan keuangan :
  • Relevan : informasi yang di dapat, ditujukan atau diasosiakan secara bermanfaat dengan tindakan yang telah dirancang untuk memfasilitasinya atau hasil yang ingin diperokehnya.
  • Keandalan : kualitas yang memungkinkan pengguna data agar dengan yakin mengandalkannya sebagai pencerminan dari apa yang dimaksud dan disajikan
  • Bebas dari bias : Yaitu standar tak boleh membantu satu kelompok pemakai dengan mengorbankan yang lain.
  • Materialistis : suatu kondisi yang dianggap penting secara relative. Apakah informasi tersebut memiliki dampak yang signifikan atau material terhadap keputusan.

4. Teori Akuntansi Positif  (PAT)  berhubungan  dengan prediksi tindakan sebagai pilihan dari kebijakan akuntansi oleh manajer perusahaan  dan bagaimana manajer akan merespon atas standar akuntansi yang baru. Pada penelitian dari Watt and Zimmerman (1986) memformulasikan 3 ( tiga ) hipotesis untuk menginterpretasikan Teori Akunntasi Positif ( Positive Accounting Theory), sebutkan dan jelaskan ketiga hipotesis tersebut ?

Jawaban:
Watts dan Zimmerman (1986) memformulasikan tiga hipotesis untuk menginterpretasikan PAT, yaitu:

a. Bonus Plan hypothesis
Manajer lebih suka untuk memilih prosedur akuntansi yang akan memindahkan pelaporan earning dari periode yang akan datang ke periode saat ini. Manajer yang menggunakan bonus plan diprediksikan untuk memilih kebijakan akuintansi yang kurang konservatif dibandingkan manajer yang tidak menggunkan bonus semacam itu. Manajer dengan bonus plan juga akan menentang usulan standar akuntansi yang dapat menurunkan pelaporan net income mereka.

b.  The Debt-Covenant Hypothesis
Manajer akan lebih tertutup adalah pelanggaran dari akuntansi berdasarkan kontrak hutang,  manajer lebih suka untuk memilih prosedur akuntansi yang memindahkan laporan earning dari periode akan datang pada periode yang sekarang. Alasannya yaitu penambahan pelaporan net income akan mengurangi probabilitas dari kegagalan teknikal. Manajer yang memiliki DER yang tinggi akan memilih kebijakan akuntansi yang kurang konservatif dan akan lebih menentang standar baru yang membatasi mereka untuk melakukan hal itu dibandingkan dengan manajer yang memiliki DER yang rendah.

c.   The Political Cost Hypothesis
Semakin besar biaya politis yang ditanggung oleh perusahaan maka manajer lebih suka memilih kebijakan akuntansi yang menangguhkan pelaporan earning periode saat ini ke periode yang akan datang. Hipotesis ini mengenal dimensi politis ke dalam pilihan kebijakan akuntansi. Manajer dari perusahaan besar akan memilih kebijakan akuntansi yang lebih konservatif dibandingkan perusahaan kecil, dan akan lebih mentang standar yang baru yang menurunkan net income


5. Adanya suatu konflik interest (conflict of interest) dan asimetri informasi antara membuat agent dan principal memanfaatkan keadaan dengan menyembunyikan beberapa informasi sehingga membuat agent berusahaa memanfaatkan informasi tersebut, sehingga agent akan mengukur kerjanya berdasarkan angka akuntansi dan mendorong melakukan earning management.

Pertanyaan:
  • Sebutkan pengertian earning management menurut beberapa para ahli dan menurut pemikiran saudara !
  • Sebutkan cara  cara yang dapat dilakukan oleh seorang agent untuk mengukur suatu earning management (Scott, 1997)?
Jawaban:
a. Menurut Scott (1997) earning management didefinisikan tindakan manajemen untuk memilih kebijakan akuntansi dari suatu standar tertentu dengan tujuan meningkatkan kesejahteraan dan atau nilai pasar perusahaan. Menurut sugiri (1998) yang dikutip oleh widyaningdyah (2001) definisi earning management diartikan sebagai perilaku manajer untuk bermain dengan komponen discretionary accrual dalam meningkatkan besarnya earning.



Baca Juga

b. Menurut Scott (1997) Earning Management dapat dilakukan dengan cara :

1. Taking Bath
Pola ini dilakukan saat ada tekanan organisasional, yaitu pada pergantiaan manajemen baru dengan cara mengakui adanya kegagalan atau deficit dari manajemen lama. Teknik ini juga dapat mengakui adanya biaya-biaya periode mendatang dan kerugian periode berjalan.

2. Income management
Teknik ini kurang ekstrim dibandingkan dengan taking bath. Pola ini dilakukan pada saat perusahaan memiliki keuntungan yang sangat tinggi supaya terhindar dari sorotan pihak-pihak lain yang berkepentingan terhadap perusahaan.
Income maximization
Perusahaan melakukan peralatan laba untuk mengurangi pergerakan laba bersih. Perusahaan juga meratakan laba bersihnya sebagai informasi kepada eksternal bahwa perusahaan dalam kondisi keuangan yang stabil. Dengan demikian, eksternal dapat meramalkan pertumbuhan laba jangka panjang perusahaan


EmoticonEmoticon